Pesona Garut Yang Kami Intip

Sudah lama sebenranya mendengar kata dan ungkapan Pesona Garut, namun baru dua bulan kemarin kami tahu apa yang dimaksud dengan Pesona Garut 2017. Ternyata adalah kumpulan Tempat Wisata di Garut dan ciri khas kota ini yang menjadi daya tarik orang untuk berkunjung ke daerah ini. Pesona Garut Yang Kami Intip saat ini adalah sebuah objek wisata yang sedangn naik daun yaitu Karacak Valley.

Pesona Wisata di Garut yang berlokasi di Kecamatan Garut Kota ini telah menyita perhatian para wisatawan lokal yang biasa singgah ke kota ini.Apa saja yang ada di Tempat Wisata tersebut?

Karacak Valley ditemukan oleh warga masyarakat setempat dalam hal ini petani kopi, yang awal mulanya hanya sebatas menaman kopi saja yang mencapai 9 hektar luasnya. Penataan perkebunan yang rapih dan bersih serta di kelilingi oleh lebatnya hutan pinus, udaranya yang segar, di ketinggiaan membentang pemandangan kota yang bisa kita nikmati.

Untuk mencapai ke lokasi, akses transportasi terbilang cukup mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Tidak kurang 1 jam dari Garut kota kita sudah sampai dan bisa menikmati keindahan di Karacak Valley. Sarana tranpostasi umum bisa di akses melalui naik angkot dari Terminal Guntur Garut dengan kode angkot 01 ataupun 02 jurusan Sukaregang dan Sukadana yang trayeknya sama-sama melintasi ke pangkalan ojeg Margawati, setelah itu kita tinggal menggunakan jasa ojeg untuk menuju ke lokasi.

Bagi anda yang mempunyai kendaraan sendiri bisa langsung ke lokasi baik kendaraan roda dua atau pun roda empat dan memang lebih nyaman membawa kendaraan sendiri. Tapi kita tetap harus berhati-hati karena jalan menuju Karacak Valley kondisi jalanya kurang bersahabat, dari mulai jalannya banyak berlubang, banyak tanjakan yang disertai dengan tikungan tajam mengharuskan kondisi kendaraan anda benar-benar prima dan kita akan melintasi jalan yang tak beraspal alias tanah. Apalagi kalau di musim hujan kondisi jadi jalan lebih licin, membutuhkan ekstra kewaspadaan.

Dengan kondisi jalan yang seperti itu, anda tak usah khawatir karena di sepanjang perjalan kita di suguhkan pemandangan alam yang indah. Di perjalanan kita bakal melewati beberapa perkampungan warga, di samping kiri dan kanan anda akan di suguhkan oleh hamparan sawah yang hijau, perbukitan yang menawan dan terlihat dari kejauhan Gunung Cikuray yang menjulang tinggi. Kita tidak usah bingung ketika diperjalanan menemukan persimpangan, karena disetiap persimpangan jalan akan ada penunjuk arah yang sengaja di pasang oleh pemuda karang taruna untuk memudahkan para pengunjung sampai ke lokasi.

Sesampainya di lokasi, anda akan di sambut oleh petugas dengan ramahnya mengarahkan anda ketempat parkir untuk memarkir kendaraan anda. Untuk tiket masuk Karacak Valley memasang harga sebesar Rp. 10.000,- untuk orang dewasa dan Rp. 5000,- untuk anak-anak. Dengan biaya itu kita bisa menikmasi fasilitas yang ada di Karacak Valley diantaranya :


Hutan Pinus

Hampir semua kawasan Karacak Valley di penuhi oleh pohon pinus yang merupakan daya tarik bagi pengunjung. Selain udaranya yang sejuk ketika berada dibawahnya, pohon pinus juga merupakan latar belakang foto yang keren untuk mengabadikan momen anda saat bersama keluarga, sahabat ataupun berselfie ria sama pasangan anda. Bagi anda yang membawa hammock, tidak akan kesulitan untuk memasangnya karena banyaknya pohon disana.


 Curug Ngebul

Tempat ini yang paling seru yaitu Curug Ngebul yang merupakan tujuan favorit bagi para pengunjung. Dengan menempuh kurang lebih setengah jam perjalanan dari tempat pembayaran tiket. Trekking yang tidak terlalu sulit sangat cocok untuk membawa keluarga anda berwisata di Karacak Valley. Disetiap tanjakan yang dianggap sulit, oleh pengelola di kasih anak tangga untuk memudakan perjalanan anda. Di sepanjang trekking banyak sekali pohon kopi dan tentunya berjumpa dengan petani kopi yang ramah-ramah. Sampai lah kita di Curug Ngebul dengan ketinggian sekitar 20 meter, pengunjung dapat menikmati keindahannya dengan berfoto-foto atau pun bisa mandi langsung di curugnya.


Camping Ground


Dengan biaya sebesar Rp. 15.000,- apabila ingin merasakan bermalam di Karacak Valley dan menikmati pemandangan Garut Kota di malam hari. Bagi anda yang tidak membawa peralatan camping disana juga disediakan penyewaan alat-alat camping. Lokasi Camping Ground-nya pun sudah di tentukan, tapi apabila anda ingin memilih lokasi camping yang bukan ditentukan pihak pengelola bisa saja, asalkan konfirmasi dan mendapat persetujuan dari pihak pengelola.



Akhir kata pemeliharan dan penataan di Karacak Valley sunguh luar biasa, dengan semangat gotong royong warga masyarakat setempat membuat objek wisata ini nyaman untuk di kunjungi, layak di acungi jempol. Harapannya semoga kedepan objek wisata Karacak Valley ini tetap nyaman dan bersih, tidak ada campur tangan oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab, dan mungkin kedepannya akan dijadikan sebagai contoh bagi objek-objek wisata lain yang ada di Garut. Kewajiban kita adalah tetap menjaga dan memelihara alam untuk generasi kita yang akan datang.

Itulah salah satu dari Pesona tempat Wisata di Garut Jawa Barat, yang mungkin saja anda tertarik untuk datang dan berkunjung langsung ke sana.
Pesona Garut Yang Kami Intip Pesona Garut Yang Kami Intip Reviewed by Imelda Pusparita on 22:10:00 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.